Tuesday, April 27, 2010

Review : 3 Idiots

Lagi-lagi Bollywood


Beberapa waktu belakangan, film-film keluaran India semakin membumi. Tidak lagi hanya sekedar cerita tentang inspektur Vijay dan lagu-lagu India bertema cinta dengan tariannya yang khas dalam film. Ini kisah lain dari sebuah film dari India. Kisah lain setelah film Slumdog Milioner dan My Name is Khan. Beberapa minggu yang lalu, seseorang merekomendasikan film ini kepada saya. Awalnya, mendengar judulnya, saya berpikir ini adalah sebuah film barat (baca Holliwood.red) tentang tiga orang idiot dengan segala kejenakaan yang mungkin diperankan oleh Jim Carey dan kawan-kawan. Saya semakin penasaran dengan sharing seorang teman yang menceritakan kelakuan saudaranya yang saking sukanya setiap hari menonton film ini. Ckckck

Akhirnya, suatu hari saya mendapatkan file film ini. Dan lagi-lagi karena penasaran , meskipun lelah sehabis jaga dengan mata 10 watt, tetap saja semangat membara untuk menonton film ini. Bahkan film My Name is Khan yang telah lebih sebulan ada di laptopku tidak tersentuh sedikitpun terpinggirkan. Dan …

Ternyata lagi-lagi ini film Bollywood. Bercerita tentang pencarian seorang teman kuliah yang tanpa kata perpisahan menghilang sejak lulus kuliah dan lima tahun lebih tidak bertemu. Dengan alur campuran, antara kisah masa kuliah dan proses pencarian teman film ini dibumbui dengan kisah cinta dan pengalaman-pengalaman masa kuliah.

Sayangnya, secara subjektif saya tidak menyukai salah satu adegan – melepaskan celana luar kemudian berbalik …. – bagi yang sudah nonton pasti tahu. Kalau belum mengerti – gaya yang dilakukan oleh Chatur saat tahu kalau Chancad sebenarnya adalah Phunsuk Wangdu.

Forget it, film ini menunjukkan bagaimana sebuah tekanan yang dialami oleh mahasiswa , pola mengajar para dosen yang tentu saja tidak semua menganut cara yang sama, yang pada akhirnya ada yang berhasil melewatinya tapi ada juga yang berakhir dengan menuliskan kata “I Quit !”. Padahal lagu yang dia nyanyikan keren (like it !).

Satu pesan paling penting dari film ini adalah kuliah adalah tempat untuk mencari ilmu bukan tempat untuk mencari nilai tinggi. Two thumbs up untuk film ini.

No comments: