Wednesday, May 13, 2009

Blog Premature Doctor menyedihkan

Hikz hikz hikz. Blog kesehatan yang saya kelola di samping blog ini sangat menyedihkan. Perkembangannya tidak seperti yang diharapkan.
Blog ini tidak seperti blog De Reincarnation yang kasarnya tidak memiliki tema. Meskipun sebenarnya secara abstrak masih ada alur-alur atau jenis-jenis postingan tertentu yang dimuat seperti cerita koas, renungan, puisi, review buku dan film yang sudah saya baca atau nonton (jadi gak sekedar review, tetapi juga recommended book and film, setidaknya ikut terjebak untuk menonton film atau membaca bukunya) , trus ada lirik-lirik lagu yang mewakili sedikit dari situasi yang saya hadapi, dan lain-lain.
Sementara blog prematuredoctor seperti titlenya dokter yang masih belum matang merupakan blog bertema kesehatan yang memuat tag-tag seperti terjemahan artikel kesehatan, info-info kesehatan terbaru, referat atau laporan kasus selama koas, disertai dengan area download untuk referat dan laporan kasus yang sudah ada.


Memang untuk blog dengan tema kesehatan memiliki banyak saingan, misalnya saja blog bang irga, blognya mas ardi, trus ada blognya Husnul, trus..... Banyak !!!
Memang blog prematuredoctor ini tidak teratur dalam updatetannya, tergantung ada ide baru dan waktu yang cukup.
Harapannya sebenarnya, siapa tau aja saat membaca postingan ini, ada yang mau backlink ke prematuredoctor atau setidaknya berkunjung ke blog ini.








[get this widget]

No comments: